Senin, 05 September 2005

Langit

@ 050905

Tinggi diatas nan indah
Apa yang sesungguhnya ada disana
Apakah hanya bias yang ku lihat
Atau hanya maya
Entahlah
Apa yang ku lihat
Mungkin memang itu adanya
Mungkin itu adalah yang sesungguhnya
Entah apa yang membuatku ingin selalu menatapnya
Sering aku menatapnya
Dengan penuh tanda tanya
Tapi aku tak mengerti apa maknanya
Saat itu mungkin ku hanya kagum pada pencipta
Karena keindahan, kelembutan, dan kedamaiannya
Membuatku tak ingin pejamkan mata
Sekarang dan juga nanti
Aku ingin lebih menghargai dan merasakannya
Lebih dari rasa kagum dan takjub
Hingga aku selalu ingin mengerti dan memahaminya
Sama halnya ku ingin memahami seseorang
Seseorang yang membuatku seperti ini
Seseorang yang membuat coretan ini tercipta

Tidak ada komentar: